'THE AVENGERS' Jadi Film Terlaris Ketiga Sepanjang Masa
Senin, 04 Juni 2012
0
komentar
Ketika pertama kali dirilis pada bulan April 2012, The Avengers berhasil mencuri perhatian publik yang tertarik untuk melihat bergabungnya para tokoh superhero dalam satu film. Hanya dalam jangka waktu 19 hari, The Avengers sempat menyamai rekor Avatar (2009) dan Harry Potter and Deathly Hallows (2011) dengan perolehan pendapatan yang luar biasa. Dengan prestasi tersebut, The Avengers dengan sangat mudah mengalahkan The Hunger Games (2012) yang kala itu diramalkan akan melebihi prestasi Twilight.
Selain The Avengers, prestasi yang mencolok juga berhasil diraih film The Dark Knight (2008) yang memiliki penghasilan di dalam negeri sebesar 533.1 juta dollar Amerika Serikat. Film tentang superhero Batman itu, saat ini menjadi salah satu layar lebar yang paling dinanti melalui sekuelnya lewat The Dark Knight Rises. Sang sutradara Christopher Nolan, berencana merilis film tersebut pada tanggal 20 Juli 2012 di Amerika Serikat.
Sampai saat ini, peringkat nomor satu untuk film berpenghasilan terbesar sepanjang masa masih dipegang oleh Avatar (2009) sebesar 2,8 miliar dollar Amerika Serikat, diikuti oleh Titanic (1997) 2,185 miliar dollar Amerika Serikat .
Film The Avengers yang menampilkan Nick Fury (Samuel L. Jackson), Hawkeye (Jeremy Renner), Natasha Romanoff/Black Widow (Scarlett Johansson), Bruce Banner/The Hulk (Mark Ruffalo), Captain America (Chris Evans), Thor (Chris Hemsworth), dan Tony Stark/Iron Man (Robert Downey Jr.) ini, mengisahkan tentang bergabungnya para tokoh superhero tersebut demi melawan para alien yang dipimpin oleh sosok Loki (Tom Hiddleston).
0 komentar:
Posting Komentar